Minggu, 04 Agustus 2013

Membuat Proposal Seni Budaya

PERGELARAN PENTAS SENI MUSIK




Disusun oleh (IXA):
1.Gloria Hastiayudina (10)
2.Hana Sekar Binri(11)
3.Maryam Zunar(14)


SEKOLAH MENENGAH PERTAMA NEGERI 1 PURWOREJO
JALAN JENDRAL SUDIRMAN 8 PURWOREJO 54114 TELEPON 321405




 I. Latar Belakang
Masa muda adalah masa yang dipenuhi dengan daya imajinasi, masa yang dipenuhi dengan daya kreasi, dan masa yang penuh semangat untuk berbuat seni. Untuk mencapai semua itu semangat saja tentu tidak cukup melainkan kepekaan rasa, kecerdasan intelektual dan pengalaman menjadi penentu. Kreativitas pada dasarnya diarahkan untuk menumbuhkan kepekaan rasa estetik dan artistik sehingga terbentuk sikap kritis, apresiatif dan kreatif pada diri siswa secara menyeluruh. Sikap ini hanya akan tumbuh jika dilakukan serangkaian proses kegiatan kepada siswa yang meliputi pengamatan, penilaian serta penumbuhan rasa memiliki keterlibatan siswa dalam segala aktivitas seni diluar sekolah. Menjawab semua persoalan tersebut kiranya, siswa perlu diberikan laluan seperti ajang kreativitas, sebagai salah satu solusi dari sekian banyak kegiatan yang bermanfaat. Di samping itu juga untuk mempererat tali persaudaraan sehingga lahir rasa nasionalisme yang tinggi di dalam sanubari pelajar. Pembinaan dan pengembangan bakat merupakan hasil karya bersama dan rasa kebersamaan segenap pelajar. Tanpa kesadaran kegotongroyongan semua unsur, sulit untuk mengembangkan bangsa ini, bahkan hanya sekedar untuk mempertahankan.
II. Nama Kegiatan
Kegiatan ini bernama “PENTAS SENI MUSIK 2013”yang merupakan usaha mewujudkan serta pengembangan konsep dari berbagai kegiatan dan pertunjukan yang diadakan di wilayah Purworejo khususnya SMP Negeri 1 Purworejo.Kegiatan ini bertemakan”Melody of Spensa”kegiatan ini dimaksudkan supaya siswa-siswa smp negeri 1 purworejo dapat berkreasi dan lebih mengembangkan kreatifitasnya.
III.  TUJUAN
1.      Untuk meningkatkan rasa kecitaan terhadap kesenian Indonesia.
2.      Menyalurkan bakat dan minat terhadap kesenian.
3.     Menciptakan hubungan kerjasama dikalangan pelajar SMP Negeri 1 Purworejo secara individual maupun antar sekolah.
IV.  JENIS KEGIATAN
Pentas Seni siswa SMP Negeri 1 Purworejo yang terdiri :
1. Lomba vocal grup yang diikuti seluruh siswa di SMP Negeri 1 Purworejo.
2. Festival BAND antar kelas 9.
3. Lomba aransemen lagu yang diikuti seluruh kelas di Smp Negeri 1 Purworejo.
4. Penampilan BAND dari alumni SMP Negeri 1 Purworejo tahun 2009/2010
V.   PESERTA
   Seluruh siswa SMP Negeri 1 Purworejo.
VI.  WAKTU DAN TEMPAT
         Hari dan Tanggal: Kamis, 28 Februari 2013.
         Waktu                 : 08.00WIB – Selesai.
         Tempat                :Lapangan SMP N 1 Purworejo.
VII. SUSUNAN PANITIA
        Terlampir.
VII. ESTIMASI BIAYA
         Terlampir .
X.    PENUTUP    
        Terlampir.





Panitia Pagelaran Pentas Seni 2013 SMP Negeri 1 Purworejo

Ketua
Gloria Hastiayudina
 NIS. 12050
                          
                           Sekretaris,
Maryam Zunar
NIS. 12205
Mengetahui,
Ketua OSIS,
Hana Sekar Binri
NIS. 11594
Wakasek Kesiswaan,
Sukiyan S.Pd
NIP. 131769222
Pembina  OSIS,
 Prayogi, S.Pd
NIP. 131285916
Menyetujui,
Kepala SMA Negeri 1 Karanganyar


Drs. H. Sartono, M.M.
NIP. 130346212




SUSUNAN PANITIA
PENTAS SENI SMP NEGERI 1 PURWOREJO

PENANGGUNG JAWAB
:
DRS. SARTONO, M.M
PEMBINA
:
PRAYOGI, S.Pd
KETUA OSIS
:
1.       HANA SEKAR BINRI
SEKRETARIS
:
1.      MARYAM ZUNAR
BENDAHARA
:
1.      GLORIA HASTIAYUDINA
SEKSI ACARA
:
 FIZERA LINDIANA
SEKSI KONSUMSI
:
1.      DEVI LAILA R.
2.      KANTI ENDAH S.
3.      WAHYU P.
SEKSI PERLENGKAPAN
1.      RIO ANANDA
2.      NUR INDAH YULI P.
SEKSI DEKORASI DOKUMENTASI
:
1.      RAFIF NUR FAWWAZ
2.      NAEMA ZELIN
SEKSI HUMAS
:
1.      ALFIN NUR HAKIM
SEKSI KEAMANAN
1.      WISNU PRADANA
SEKSI PKK
:
1.      MUHAMMAD FAIZIN
PEMBANTU UMUM
:
1.      ALAM REFORMASI P.P
2.      KRISTI PUSPITASARI




 Anggaran Dana
Pemasukan:      
IuranSiswa                   :@Rp 1.500,- X 159
                                    :Rp   238.500.000 ,-
DonaturSekolah            :Rp   3.000.000 ,-
Sponshorship                :Rp   2.000.000 ,-
Total                           :Rp  5.238.500,- 

Pengeluaran :
Konsumsi                                 :@ Rp 4000,- X 30
                                                :Rp      120.000.000,-
Panggung                                  : Rp   1.000.000,-
Sound System                          : Rp   1.500.000,-
Kenang-kenangan                     :Rp   1.000.000,-
Doorprise                                 : Rp   500.000,-

Lain-lain                                   :Rp   1.028.000,-
Total                                       : Rp  5.238.500,- 



Untukitu kami mohonsekolahmemberikandonatursebesar DuaJuta Rupiah (Rp. 3.000.000,00)



PENUTUP
         Demikian proposal kegiatan ini kami buat agar menjadi dasar pertimbangan dalam menyetujui dan mundukung kegiatan ini.
         Proposal ini masih jauh dari sempurna, maka kritik dan saran serta masukan yang dapat membantu menyempurnakan pelaksanaan kegiatan selanjutnya sangat kami harapkan.
         Atas kesalahan dan kekurangan kami mohon maaf  .

Purworejo, 13 Februari 2013



Tidak ada komentar:

Posting Komentar